Belanja Online? Mudah, kok!


Saat ini banyak sekali masyarakat yang lebih menyukai segala sesuatu yang serba praktis dan instan. Seperti makanan instan dan juga belanja online. Tak salah memang, apalagi di era globalisasi seperti ini hampir setiap orang memiliki mobilitas yang tinggi. Bukan hanya pria, namun sama halnya dengan para wanita. Mereka lebih suka mengerjakan apapun melalui komputer dan smartphone karena dianggap mudah dan praktis. Tak perlu repot - repot dan juga dapat menghemat waktu serta tenaga. 
Hal ini pula yang mendorong banyaknya Online Shop bermunculan bak lalat di musim buah.
Banyak juga, lho restaurant dan juga cafe yang menyediakan jasa delivery order yang tentunya lebih disukai mereka yang ingin makan enak tanpa keluar dari rumah.
Sangat banyak masyarakat yang gemar melakukan belanja online, namun masih banyak juga yang ragu bahkan takut untuk belanja online. Alasannya hampir sama, yaitu takut kena tipu, atau takut barangnya tidak sesuai dengan apa yang dilihat di foto. Nah, kali ini aku akan ngasih beberapa tips bagi kalian yang ingin belanja secara online^^

1. Tentukan Barang Yang Akan Di Beli
Hal pertama yang harus kalian lakukan adalah menentukan barang apa yang ingin kalian beli. Ini sangat penting, agar kalian tidak bingung saat memilih toko online yang akan kalian kunjungi. Selain itu, kalau kalian tidak tahu apa yang ingin dibeli, ngapain mau belanja?

2. Pilih Toko Online
Nah setelah menentukan barang yang ingin dibeli, sekarang kalian tentukan toko online yang akan kalian kunjungi. Untuk menentukannya, sebaiknya kalian cari yang sesuai dengan kebutuhan kalian. Misalnya kalian mau beli sepatu, maka carilah online shop yang menjual sepatu, bukan tas. Itu akan lebih memudahkan kalian untuk mencari sesuatu yang ingin kalian beli tanpa melirik barang lain.

3. Kunjungi Situs Online Terpercaya
Untuk menghindari segala bentuk penipuan dan demi keamanan tentunya, sebaiknya pilih situs online ataupun online shop yang sudah terkenal. Banyak sekali online shop yang sudah terkenal di Indonesia, seperti O*x.com, La*ada, bu*ala*ak, tok*ped*a, dll. Situs - situs tersebut terpercaya karena sudah banyak memiliki pembeli dan juga biasanya lebih lengkap. Untuk kalian yang ingin berbelanja via instagram ataupun sosial media yang lain, sebaiknya lihat apakah akun itu banyak memiliki followers atau tidak. Kenapa? Karena biasanya akun dengan banyak followers sudah terpercaya. Selain itu, lihat berpa banyak testimonial dan juga review tentang produk yang dijual akun tersebut. Ini dapat membantu kalian juga agar tidak tertipu oleh online shop nakal.

4. Perhatikan Detil Barang Sebelum Membeli
Hal ini sering dilupakan oleh mereka yang sering berbelanja online. Biasanya saat belanja secara online, mereka hanya melihat foto barangnya saja tanpa memperhatikan atau membaca detil keterangan yang ada. Akibatnya tak jarang barang yang sampai ke tangan mereka tidak sesuai dengan yang diharapkan. Tentunya kalian tidak ingin hal itu terjadi, kan? Oleh karenanya, sebaiknya perhatikan detil keterangan barang yang akan kalian beli. Detil barang biasanya ada di gambar, maupun di bawah gambar. Pada online shop di instagram biasanya terdapat pada captionnya. Apabila ada hal - hal yang dirasa kurang jelas, jangan malas bertanya pada sellernya. Agar barang yang kalian beli sesuai dengan yang diinginkan.

5. Review dan Testi
Tak ada salahnya nge-stalk Review dan juga Testimonial online shop tersebut. Selain untuk mengantisipasi tindak penipuan, hal ini juga bisa digunakan untuk mengetahui kondisi barang yang akan dibeli. Biasanya testi dari customer lain juga melampirkan foto asli dari produk itu. Jadi kita bisa melihat apakah barang itu aslinya bagus atau tidak untuk kita.

6. Minta Resi Pengiriman
Setelah memilih barang yang akan dibeli, biasanya seller akan memberikan format order yang harus kalian isi. Setelah mengirim format order, selanjutnya kalian akan diberikan nomer rekening beserta sejumlah harga yang harus kalian transfer. Kalian juga harus mengirimkan bukti transfer serta mengkonfirmasi bahwa kalian sudah melakukan transfer uang ke rekening tersebut.
Terakhir, pastikan kalian meminta resi pengiriman barang kalian kepada seller. Kenapa? Karena nomer resi itu bisa kalian gunakan untuk melacak keberadaan barang kalian apabila belum tiba sesuai dengan waktu yang ditentukan.

So, mudah bukan? Yuk, JANGAN TAKUT belanja online^^


PS: AWAS KALAP BELANJA, YA!^^

2 komentar:

  1. One more things beb. Bandingin harga barang yang sama di beberapa seller. Biarpun 1 rupiah cewek kaan... wkwk

    BalasHapus
  2. pikiran cewek ya, "pasti ada yang lebih murah". wkwk
    thanks tambahannya

    BalasHapus